Model Cincin Berlian Pria untuk Tampil Stylish Tanpa Kesan Berlebihan

21.14 Irsan Erlangga 0 Comments


Perhiasan bukan hanya identik dengan wanita, ternyata cincin juga menjadi jenis perhiasan yang banyak dicari oleh para pria. Perhiasan ini sering dikenakan untuk menunjang penampilan supaya terlihat lebih menarik, bahkan untuk acara spesial misalnya pertunangan atau acara pernikahan. Ada berbagai jenis cincin yang cocok untuk dikenakan para pria, salah satunya cincin berlian. Cincin berlian pria menjadi salah satu perhiasan yang identik dengan kemewahannya sehingga mampu menambah kepercayaan diri saat dikenakan.

Berikut model cincin berlian pria paling populer yang bisa Anda jadikan sebagai referensi dalam memilih cincin berlian:

  1. Model Tiny Stone/Band

Apabila Anda termasuk pria yang suka dengan kesederhanaan tapi tetap fashionable, maka cincin model tiny stone bisa menjadi pilihan tepat. Cincin berlian ini menggunakan satu batu berlian kecil di tengahnya, sehingga tampilannya memang tidak mencolok dan terlihat simpel.

  1. Model Rustic

Bagi Anda yang mempunyai jiwa petualang dan suka terhadap seni, maka model cincin berlian yang satu ini bisa menjadi pilihan tepat. Cincin berlian model rustic pada umumnya hadir dengan karakteristik lingkar yang diukir menggunakan bentuk-bentuk unik tertentu.

Misalnya menggunakan bentuk objek yang geometris/abstrak, atau yang menggunakan ukiran daun atau motif yang lainnya. Cincin seperti ini biasanya tidak mempunyai aturan tetap untuk ukuran batu berlian yang digunakan.

  1. Model Classic

Cincin berlian dengan desain yang classic juga banyak diminati para pria. Cincin jenis ini hadir dengan ciri khas yaitu bentuk lingkar yang tebal serta lebar. Lingkar cincin ini pada umumnya terbuat dari bahan titanium, emas putih, atau dari platinum. Sehingga kilauan berlian bisa terpancarkan dengan sempurna. Bukan hanya itu, kini ada banyak cincin berlian classic yang dimodifikasi sesuai permintaan pasar.

  1. Model Illusion

Pada model cincin ini terdapat rangkaian berlian kecil yang disatukan sehingga tampak begitu indah memukau dan tidak terkesan berlebihan. Pada umumnya, Anda memang harus merogoh kocek yang dalam untuk bisa memperoleh cincin berlian dengan mata satu yang utuh ini.



  1. Model Berlian Hitam (Black Series)

Cincin berlian yang menggunakan model berlian hitam atau black series merupakan model yang digemari banyak pria. Ini Cincin model yang satu ini bisa memberikan look yang lebih eksklusif, maskulin, bahkan juga terkesan lebih fashionable saat dikenakan.

Tips Memilih Cincin Berlian Pria 

Selain beberapa model diatas, masih banyak model cincin berlian yang bisa disesuaikan dengan selera pemakainya. Namun, terdapat beberapa tips yang perlu diperhatikan dalam memilih cincin berlian untuk pria, diantaranya: 

  1. Pastikan keaslian berlian 

Selain memperhatikan model cincin berlian, hal yang paling penting ialah memastikan keaslian dan kualitas dari berlian yang digunakan. 

  1. Sesuaikan tone logam dengan warna berlian

Kebanyakan cincin berlian terbuat dari logam emas ataupun perak. Apapun bahan yang Anda pilih, pastikan Anda memilih warna berlian yang sesuai dengan tone logam yang digunakan supaya terlihat serasi dan memukau.

  1. Pilih model potongan yang tepat

Model berlian yang paling sesuai serta yang terlihat lebih maskulin untuk cincin pria ialah model atau potongan berlian yang simple, seperti cushion atau round. 

Bagi Anda yang ingin mendapatkan cincin berlian pria berkualitas, maka MONDIAL menjadi pilihan tepat. Ada berbagai model yang bisa dipilih baik sesuai dengan selera pemakainya baik itu untuk wanita maupun pria.

You Might Also Like

0 komentar: